Jalin Sinergitas Dengan Kepala Desa Dan Aparatur Kapolsek Way Serdang Laksanakan Apel Bersama
Mediabhayangkaranasional.com, Lampung – Kapolsek Way Serdang dan Jajaran bersama Aparatur Desa Hadi Mulyo, Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji, melaksanakan Giat Apel bersama di Halaman Balai Desa Setempat, Jumat (13/01/23) Pagi.
Giat dipimpin oleh Kapolsek Way Serdang IPTU Bambang P didampingi Kasium AIPDA Nazarudin, Kanit Provos AIPDA Izharudin, Kanit Binmas BRIPKA Wr Widodo, Kanit Intel BRIPKA Teguh Yuliawan, Kanit Sabhara BRIPKA M. Jomeko, Ka. SPK BRIPKA Wisnu Suseno, Kapospol Labuhan Batin BRIGPOL Aidil Pitriawan S.H, Kapospol Hadi Mulyo BRIGPOL Toni Nurman, Ta Intel BRIPTU Muchtar Z, Kades Hadi Mulyo beserta Aparatur Desa Hadi Mulyo.
Kapolres Mesuji AKBP Yuli Haryudo S.E melalui Kapolsek Way Serdang IPTU Bambang P mengatakan Hari ini Dirinya memimpin Apel bersama Personil Polsek Way Serdang dengan Kades Hadi Mulyo dan Aparatur Desa, dihalaman Kantor Desa.
Lebih lanjut, dalam kesempatan tersebut Iptu Bambang memberikan Arahan serta Himbauan kepada Aparatur Desa untuk menjaga Situasi Kamtibmas di Wilayah Khusus nya di Desa Hadi Mulyo Kecamatan Way Serdang, Kabupaten Mesuji.
Sekaligus memberikan arahan kepada perangkat desa untuk mengaktifkan Ronda Malam guna menghindari terjadinya C3 dan memberikan himbauan tentang aturan aturan masyarakat terkait Hiburan. Imbuhnya
Dengan Giat yang dilakukan oleh Jajaran Polsek Way Serdang dirinya berharap dapat mempermudah Komunikasi dan Koordinasi antara Aparatur Desa dan Pihak Kepolisian dan sekaligus membangun sinergitas yang baik dalam menciptakan Situasi Kamtibmas yang Aman dan Kondusif di Wilayah Hukum Polsek Way Serdang. Pungkasnya. (MB/Jumani)